PANCASILA SASTRA INGGRIS A
Sastra Inggris - Program Sarjana (B)

Mata kuliah Pancasila merupakan salah satu dari empat Mata Kuliah Wajib pada Kurikulim Pendidikan Tinggi. Berdasarkan Surat Keputusan Direktur Jenderal Pendidikan Tinggi Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Nomor 84/E/KPT/2020, Mata Kuliah Wajib pada Kurikulum Pendidikan Tinggi berfungsi untuk membentuk watak dan keadaban mahasiswa yang bermartabat. Secara khusus, Mata Kuliah Pancasila ditujukan untuk memberikan pemahaman dan penghayatan kepada mahasiswa mengenai Ideologi Bangsa Indonesia. Proses pembelajaran pada Mata Kuliah Wajib pada Kurikulum Pendidikan Tinggi dilakukan dalam suatu pembahasan yang kritis, analitis, dan reflektif melalui dialog kreatif partisipatoris untuk mencapai pemahaman tentang kebenaran substansi dasar kajian, berkarya nyata, dan untuk menumbuhkan motivasi belajar sepanjang hayat. Karakteristik proses pembelajarannya terdiri atas sifat interaktif, holistik, integratif, saintifik, kontekstual, tematik, efektif, kolaboratif, dan berpusat pada mahasiswa.

Chinese for Office & Business
Sastra Inggris - Program Sarjana (B)

Mata Kuliah ini mengajarkan penggunaan bahasa Mandarin untuk keperluan bisnis dan perkantoran serta melatih/ menanamkan etika profesional.  Tujuan Mata Kuliah ini adalah agar mahasiswa memiliki kosa kata yang memadai untuk keperluan penggunaan di perkantoran dalam bahasa Mandarin, memiliki kosa kata yang memadai untuk keperluan penggunaan di pusat perbelanjaan dalam bahasa Mandarin, menguasai  gramatika kalimat untuk keperluan penggunaan bahasa Mandarin di perkantoran dan pusat perbelanjaan, mampu melafalkan kata-kata dalam bahasa Mandarin dengan baik dan benar, memiliki kepercayaan diri untuk berbicara dalam bahasa Mandarin, memiliki pengetahuan tentang pemahaman lintas budaya (cross cultural understanding), dan memiliki sikap sopan dan etika profesi.

Tourism Packaging
Sastra Inggris - Program Sarjana (B)

Mata kuliah ini membekali mahasiswa dengan pengetahuan dan keterampilan merancang sebuah paket wisata. Proses perkuliahan 
menekankan praktik penyusunan paket wisata mulaia dari pengumpulan data, analisi, sampai dengan penentuan harga paket 
beserta kelengkapan pemasaran berupa pembuatan leaflet dan media kreatif yang diperlukan untuk memasarkan produk paket 
wisata.  Tujuan Mata Kuliah ini adalah agar mahasiswa menguasai prinsip-prinsip penyusunan paket wisata., menguasai 
perancangan dan pengelolaan paket wisata, mampu menyusun paket-paket wisata dan mampu mengelola paket-paket wisata.   
Metode PBM yang digunakan adalah diskusi kelompok, pembelajaran kolaboratif, simulasi dan pembelajaran kooperatif. Cara 
Penilaian adalah dengan observasi (untuk menilai sikap), partisipasi, unjuk kerja, dan tes tertulis (untuk menilai pengetahuan dan 
keterampilan).

Grammar for Sentence Pattern Reinforcement
Sastra Inggris - Program Sarjana (B)

Mata kuliah ini melatih mahasiswa untuk memahami tata bahasa dalam bahasa Inggris dan penggunaan tata bahasa tersebut dalam komunikasi, baik lisan maupun tulisan. Tata bahasa yang dibahasa pada mata kuliah ini adalah tata bahasa Inggris dasar, yang terdiri atas pengenalan pola kalimat dasar bahasa Inggris (English basic sentence patterns) yang terdiri atas; pola nominal, pola verbal. pola eksistensial dan pola formal It. Kegiatan dalam perkuliahan ini terdiri atas kegiatan teoretis di bagian awal dan kegiatan praktik di sebagian besar kegiatan lanjutannya. Aktiviitas akan berisi aktivitas pengenalan pola, diskusi, dan kegiatan kolaboratif lainnya.

Business Ethics and Communication
Sastra Inggris - Program Sarjana (B)

This subject is preparing students with business ethics and communications skills. Students joining this subject will get knowledge and experiences of a variety of professional and personal scenarios. This subject will give emphases on practices and implementations of the theories of business ethics and communications. 

Aplikasi Teknologi Informasi
Sastra Inggris - Program Sarjana (B)

Mata kuliah ini bertujuan memberikan pemahaman dan keterampilan penggunaan aplikasi komputer untuk membantu pengguna mengelola perusahaan. Untuk mencapai tujuan tersebut mahasiswa diminta “membuat” perusahaan dan mengelola perusahaan tersebut dengan alat bantu komputer. Tugas-tugas dalam pengelolaan perusahaan didistribusikan dalam modul-modul buku ini yang harus diselesaikan mahasiswa.

Sentence Writing
Sastra Inggris - Program Sarjana (B)

Mata kuliah ini melatih mahasiswa untuk menulis kalimat-kalimat dengan pola dasar (simple sentences) dalam bahasa Inggris yang baik dan benar.   Latihan  diberikan  secara  bertahap  mulai  dari  pemahaman  tentang  struktur  kalimat,  aspek  aspek  yang  harus  diperhatikan  dalam penulisan kalimat hingga mahasiswa mampu memproduksi kalimat dengan struktur dan gramatika yang benar, diksi yang tepat dan maksud yang jelas serta tata tulis yang sesuai kaidah penulisan. Tujuan Mata Kuliah ini adalah agar mahasiswa mampu mengenali pola-pola kalimat yang umum dipakai dalam bahasa Inggris, mampu menggunakan pola yang tepat dalam menyampaikan maksud dalam kalimat berbahasa Inggris, mampu memahami aspek-aspek yang harus diperhatikan dalam penulisan kalimat, mampu membuat kalimat deklaratif, imperatif dan interogatif yang baik dan benar dalam bahasa Inggris, dan mampu menulis kalimat dengan tata tulis yang baik dan benar. Metode PBM yang digunakan adalah diskusi kelompok, simulasi, pembelajaran kolaboratif, dan pembelajaran kooperatif. Cara Penilaian adalah dengan observasi (untuk menilai

sikap), partisipasi, unjuk kerja, dan tes tertulis (untuk menilai pengetahuan dan keterampilan).

Tourist Destination
Sastra Inggris - Program Sarjana (B)

Mata kuliah ini membahas tentang objek wisata lokal, nasional dan internasional. Tujuan Mata Kuliah ini adalah agar mahasiswa memahami tentang jenis - jenis objek wisata, memahami tentang akses dan fasilitas objek wisata, mampu mendeskripsikan objek wisata, dan memiliki ide tentng pengembangan destinasi wisata. Metode PBM yang digunakan adalah diskusi kelompok, simulasi, pembelajaran kolaboratif, dan pembelajaran kooperatif. Cara Penilaian adalah dengan observasi (untuk menilai sikap), partisipasi, unjuk kerja, dan tes tertulis dan lisan (untuk menilai pengetahuan dan keterampilan).

Guiding Technique
Sastra Inggris - Program Sarjana (B)

Mata kuliah ini memberikan pengetahuan mengenai konsep pemanduan wisata, profesi pemandu, potensi pariwisata, mengenal kebudayaan nusantara, mengenal obyek wisata dan atraksi budaya, persiapan teknik pemanduan wisata budaya, pengembangan dan dampak wisata budaya. Tujuan Mata Kuliah ini adalah agar mahasiswa memiliki keterampilan dalam memandu wisatawan baik asing maupun domestik, memiliki keterampilan dalam berkomunikasi dengan wisatawan dalam jumlah besar dan kecil, mampu memperkenalkan budaya Indonesia dengan informatif, dan mampu menjelaskan tentang objek wisata dalam bahasa Inggris. Metode PBM yang digunakan adalah diskusi kelompok, simulasi, pembelajaran kolaboratif, dan pembelajaran kooperatif. Cara Penilaian adalah dengan observasi (untuk menilai sikap), partisipasi, unjuk kerja, dan tes tertulis dan lisan (untuk menilai

pengetahuan dan keterampilan).

Japanese for Office & Business
Sastra Inggris - Program Sarjana (B)

Mata Kuliah ini mengajarkan penggunaan bahasa Jepang  untuk keperluan bisnis dan perkantoran serta melatih/ menanamkan etika profesional.  Tujuan Mata Kuliah ini adalah agar mahasiswa memiliki kosakata yang memadai untuk keperluan penggunaan di perkantoran, perbelanjaan dalam bahasa Jepang, memiliki ungkapan dan pola kalimat yang berkaitan  dengan rekan bisnis dalam bahasa Jepang, mampu melafalkan kata-kata dalam bahasa Jepang dengan baik dan benar, memiliki kepercayaan diri untuk berbicara dalam bahasa Jepang, memiliki pengetahuan tentang pemahaman lintas budaya (cross cultural understanding), dan memiliki sikap sopan dan etika profesi.

Reading Technique
Sastra Inggris - Program Sarjana (B)

Mata kuliah yang memberikan pemahaman dan ragam teknik membaca teks berbahasa Inggris. MK ini memberikan banyak latihan mengaplikasikan ragam teknik membaca teks berbahasa Inggris dalam rangka membekali mahasiswa kemampuan memahami teks bacaan dalam bahasa Inggris yang akademis dan wajar. 

English Correspondent
Sastra Inggris - Program Sarjana (B)

Mata kuliah ini dirancang untuk memberikan ketrampilan kepada mahasiswa dalam Business Correspondence atau tata tulis dalam dunia niaga sehingga model perkuliahan lebih menekankan pada praktek ketimbang diskusi teori. Materi yang disajikan dalam mata kuliah ini dipilih dari apa yang paling dibutuhkan oleh mahasiswa dalam komunikasi tertulis di dunia bisnis sehari-hari. Mata kuliah ini membekali mahasiswa keterampilan surat-menyurat dan mengelola dokumen bisnis agar mereka siap terjun ke dunia bisnis dan dunia kerja.  Tujuan Mata Kuliah ini adalah agar mahasiswa menguasai prinsip-prinsip surat menyurat bisnis dalam bahasa Inggris, menguasai prinsip-prinsip pengelolaan dokumen bisnis, dan mampu menulis surat-surat bisnis terkait ekspor-impor.  Metode PBM yang digunakan adalah diskusi kelompok, pembelajaran kolaboratif, dan pembelajaran kooperatif. Cara Penilaian adalah dengan observasi (untuk menilai sikap), partisipasi, unjuk kerja, dan tes tertulis (untuk menilai pengetahuan dan keterampilan). 

Intensive Listening
Sastra Inggris - Program Sarjana (B)

Mata kuliah ini memberikan exposures bunyi-bunyi vokal dan konsonan bahasa Inggris dalam wujud rangkaian morfem berupa frasa, klausa dan kalimat, dan ujaran sederhana dalam tuturan lisan bahasa Inggris, identifikasi unsur-unsur suprasegmental tuturan lisan bahasa Inggris berupa intonasi, penekanan, glide, dan asimilasi bunyi yang khas dalam bahasa Inggris. MK ini juga memberikan latihan-latihan mendengarkan percakapan pendek dan sederhana dalam bahasa Inggris dan mekanisme pemahamannya.

Speaking for Daily Communication
Sastra Inggris - Program Sarjana (B)

Mata kuliah ini mengajarkan mahasiswa untuk bisa mengungkapkan pendapat mereka mengenai topik – topik ringan seputar keseharian dan juga hal – hal yang akrab dengan mereka seperti friends, television, hobby, movie, festival, etc … Cakupan grammar pada mata kuliah ini meliputi simple present, simple past, simple future, noun phrase, dan modal. Dalam mata kuliah ini, mahasiswa juga akan diminta untuk mengerjakan sebuah project dan mempresentasikannya di kelas. Selain itu, mahasiswa juga akan diminta untuk membuat Vlog bersama dengan teman satu grup. Sebagai tambahan, dalam mata kuliah ini mahasiswa akan belajar bagaimana cara mengungkapkan opini mereka dan juga menanggapi opini orang lain dengan menggunkan bahasa inggris dengan baik dan benar meliputi penggunaan grammar, pemilihan kosa kata dan pengucapan yang tepat.

Persiapan Karir
Sastra Inggris - Program Sarjana (B)

Siapkan sedini mungkin karirmu. Kenali potensi diri dan tingkatkan rasa percaya dirimu.

Ga cuma nikah yang perlu disiapkan ya ges ya.. Bangun karirmu dahulu, kemudian bangun rumah tanggamu ahayyy

RPS bisa kalian akses di link berikut ini ya gaess

https://drive.google.com/file/d/1SlbkSrrgbdn_rF3qugwKYbsOi9F06hDL/view?usp=drive_link

LITERARY CRITICISM
Sastra Inggris - Program Sarjana (B)

Mata kuliah ini membekali mahasiswa dengan pengetahuan dan keterampilan analisis karya sastra berupa kritis sastra. Karya sastra sebagai bahan kritik lebih ditekankan pada karya sastra novel klasik Inggris mengingat karya sastra novel Inggris lebih kaya dalam hal genre dan varian penulisnya. Mahasiswa mempunyai kesempatan yang cukup untuk mengeksplorasi karya-karya sastra klasik Inggris untuk diapresiasi dalam wujud kritik novel klasik Inggris. Pengetahuan dan keterapilan ini bermanfaat untuk mendewasakan perspektif mahasiswa dalam memandang permasalahan dan realita kehidupan masa lalu dan saat sekarang.  Tujuan Mata Kuliah ini adalah agar mahasiswa menguasai pendekatan kritik sastra novel klasik Inggris, menguasai kekhasan konteks yang diperlukan untuk kritik sastra Inggris, mampu membuat kritik sastra novel klasik Inggris, dan mampu membuat karya tulis ilmiah berupa kritik sastra novel Inggris.  Metode PBM yang digunakan adalah diskusi kelompok, pembelajaran kolaboratif, dan pembelajaran kooperatif. Cara Penilaian adalah dengan observasi (untuk menilai sikap), partisipasi, unjuk kerja, dan tes tertulis (untuk menilai pengetahuan dan keterampilan). 

LITERARY THEORIES
Sastra Inggris - Program Sarjana (B)

Mata kuliah ini membekali mahasiswa dengan pengetahuan dan landasan fikir analisis karya sastra. Mata kuliah ini memberikan landasan fikir dan pendekatan analisis dan apresiasi karya sastra bedasarkan pemikiran filsafat klasik dan modern yang menjadi paradigma analisis dan apresiasi karya sastra. Mahasiswa melakukan kegiatan analisis dan apresiasi karya sastra yang cukup dalam kegiatan perkuliahan mata kuliah ini.  Tujuan Mata Kuliah ini adalah agar mahasiswa menguasai teori sastra dan pemikiran filsafat modern, menguasai kaitan antara teori sastra dengan sifat dasar sastra, menguasai kaitan antara teori sastra dengan fungsi sastra, menguasai kaitan antara teori sastra dan sejarah sastra, menguasai teori sastra menurut Rene Welleck dan Austin & A.H. Abaraham dan mampu membuat analisis sederhana atas sebuah karya sastra.  Metode PBM yang digunakan adalah diskusi kelompok, simulasi, pembelajaran kolaboratif, dan pembelajaran kooperatif. Cara Penilaian adalah dengan observasi (untuk menilai sikap), partisipasi, unjuk kerja, dan tes tertulis (untuk menilai pengetahuan dan keterampilan). 

ENGLISH LITERATURE B
Sastra Inggris - Program Sarjana (B)

Mata kuliah ini membekali mahasiswa dengan pemahaman dan sejarah satra Inggris. Mata kuliah ini memberikan banyak ragam sastra Inggris secara diakronis sepanjang sejarah. Mahasiswa mendapatkan kesempatan untuk mengeksplorasi karya sastra Inggris dari pelbagai era dalam rangka menemukan benang merah ragam karya sastra Inggris berdasarkan periode waktu dalam sejara. Pengetahun dan ketrampilan ini membantu mahasiswa dalam melakukan analisi dan apresiasi karya sastra secara lebih komprehensif dan utuh.  Tujuan Mata Kuliah ini adalah agar mahasiswa menguasai sejarah teori sastra Inggris, menguasai sejarah sastra Inggris, menguasai ragam sastra Inggris sesuai periode penerbitan karya sastra, mampu menghasilkan analisis karya sastra Inggris sederhana dalam bahasa Inggris dan mampu menghasilkan tulisan tentang apresiasi sebuah karya sastra Inggris.  Metode PBM yang digunakan adalah diskusi kelompok, simulasi, pembelajaran kolaboratif, dan pembelajaran kooperatif. Cara Penilaian adalah dengan observasi (untuk menilai sikap), partisipasi, unjuk kerja, dan tes tertulis (untuk menilai pengetahuan dan keterampilan).