METODELOGI PENELITIAN -SA
Manajemen - Program Sarjana (A)

Mata kuliah ini mempelajari prinsip dasar dan prosedur penelitian ilmiah yang meliputi analis kritis atas fenomena dalam penelitian bisnis, proses penelitian, rumusan masalah, penyusunan kerangka berpikir, pengajuan hipotesis, objek, metode dan desain penelitian, operasionalisasi variabel penelitian, sampling, teknik dan alat pengumpulan data, teknik analisis data, serta struktur penulisan usulan proposal dan laporan penelitian. 

Persiapan Karier Kelas A
Manajemen - Program Sarjana (A)

Mata kuliah Persiapan Karier merupakan mata kuliah yang bertujuan untuk memberikan pemahaman dan menumbuhkan motivasi, skill, dan potensi sebagai bekal mahasiswa serta perencanaan yang baik dalam menghadapi karier selanjutnya setelah mendapatkan gelar sarjana. Mata kuliah ini memberikan pengertian dan pemahaman career skill, self motivation, self promotion, career planning, hingga alternatif karier bidang manajemen. Kemudian persiapan menghadapi rekrutmen kerja melalui latihan-latihan sederhana dan terstruktur juga akan diberikan dalam mata kuliah ini.  Latihan sederhana terstruktur dimaksudkan untuk membekali mahasiswa sejak dini untuk menggali potensi dan mencari bidang karier yang sesuai dengan potensi dan kompetensi yang dimiliki.